News
PJ GUBERNUR SADALI BUKA SILATWIL DAN HADIRI PELANTIKAN PENGURUS MPW ICMI MALUKU 2025-2030
AMBON – Penjabat Gubernur Maluku, Sadali Ie, membuka resmi pelaksanaan Silaturahmi Wilayah (Silatwil) Majelis Pengurus Wilayah Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (MPW – ICMI) Provinsi Maluku periode 2025-2030 di lantai 5 Hotel Santika, Senin, 27 Januari 2025.
Kegiatan silaturahmi ini dirangkai dengan pelantikan dan pengucapan janji pengurus MPW – ICMI Provinsi Maluku periode 2025-2030 oleh Ketua Umum Majelis Pengurus Pusat ICMI, Arif Satria.
Dalam sambutannya, Penjabat Gubernur memandang ICMI sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam memberikan solusi atas berbagai tantangan. Sebagai organisasi yang mewadahi para cendikiawan muslim, lanjutnya, ICMI harus memiliki tanggung jawab moral untuk menjadi pelopor dalam pembangunan berbasis ilmu pengetahuan, inovasi dan nilai-nilai ke-Islaman yang rahmatan lil alamin.
“ICMI diharapkan menjadi motor penggerak dalam menciptakan SDM Maluku yang unggul, berdaya saing dan berakhlak mulia. Hal ini dapat dicapai melalui program pendidikan, pelatihan dan pemberdayaan masyarakat,” katanya.
Selain itu, Pj. Gubernur juga menjelaskan tentang kolaborasi dalam pembangunan, pemanfaatan teknologi / inovasi dan peran aktif dalam menjaga keharmonisan.
“Kami percaya, dengan sinergi yang baik antara pemerintah organisasi masyarakat seperti ICMI dan seluruh elemen masyarakat, kita dapat mewujudkan Maluku yang maju, adil dan sejahtera,” jelasnya.
Untuk diketahui, kegiatan pelantikan dan Silatwil MPW – ICMI Provinsi Maluku periode 2025 – 2030, menghadirkan keynote speech dari Gubernur Maluku Terpilih, Hendrik Lewerissa, dengan tema “Maluku Outlook 2025, menata jalan menuju Maluku yang maju, adil dan sejahtera menyongsong Indonesia Emas 2045”.
Sementara Ketua Dewan Pakar MPP ICMI, Ilham A. Habibie, Rektor Unpatti Ambon, Fredy Leiwakabessy dan Kepala Dinas Pertanian Maluku, Ilham Tauda, hadir sebagai narasumber. (BIRO ADMINISTRASI PIMPINAN SETDA MALUKU)
-
News4 years agoGubernur MI Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Ismail Murad Asrama Haji Waiheru
-
News10 months agoGUBERNUR MALUKU HADIRI RUPS TAHUNAN BANK MALUKU-MALUKU UTARA DI TERNATE
-
News10 months agoGUBERNUR MALUKU HADIRI SILATURAHMI DAN BUKA PUASA BERSAMA IKAPATI MALUKU UTARA, TEKANKAN SINERGI ANTAR DAERAH
-
News3 years agoSadali Ie Resmi Jabat Sekda Maluku
-
News3 years agoGUBERNUR DAN IBU WIDYA PRATIWI MURAD DIANUGERAHI GELAR ADAT IMONA BULLEMUI DAN ODAMONA SEMADDERAN
-
info2 years agoAsisten Sekda Kasrul Selang Lantik Pengurus Forum Anak Maluku Manise Periode 2023-2025
-
ragam2 years agoPERINGATI HUT KE-24 DWP PROVINSI MALUKU GELAR LOMBA SENAM KREASI
-
News2 years agoLANTIK PJ BUPATI MALRA DAN KOTA TUAL, INI ARAHAN GUBERNUR
